Lombok Tengah - Setelah lama mengalami kekosongan pasca di tinggal HL. Kitab, yang menjabat selaku direktur utama. Perumda PDAM Tirta Ardhia Rinjani Lombok Tengah Nusa Tenggara Barat (NTB). Selasa 14 Nopember 2023, kini Perusahaan air minum tersebut memiliki pucuk pimpinan resmi. Setelah Bupati setempat HL. Pathul Bahri, melantik dan mengambil sumpah jabatan Selasa (14/11/2023) di Ballroom Kantor Bupati setempat yang mempercayakan jabatan Direktur Utama kepada Bambang Supratomo yang sebelumnya menjabat Plt. Selain Direktur Utama dua jabatan juga diresmikan yakni. Direktur Umum dan Keuangan yang dijabat L.M.Lutfi dan Direktur Operasional diemban L. Sukemi Adiantara.
Bupati Lombok Tengah HL.Pathul Bahri, dalam sambutannya mengatakan jabatan adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan secara konstitusional dan secara moral kepada masyarakat dan Tuhan yang maha Esa, karena sudah disumpah dan suda di ikrarkan. "Jabatan adalah amanah yang harus di jalankan dengan baik dan penuh tanggung jawab, " katanya.
Lebih jauh Bupati meminta, kepada pejabat yang baru agar segera melakukan konsolidasi internal sebab banyak persoalan di daerah yang harus diselesaikan salah satunya adalah persoalan air bersih.
Sebagai perusahaan daerah lanjutnya, Perumda memiliki peran ganda selain berbasis sosial juga berbasis bisnis agar didaptkan profit dan keuntungan. "Kami yakin bisa konsolidasi dan koordinasi sebab semuanya sudah memahami tupoksi masing - masing serta seluk beluk perusahaan, " tegasnya.
Lebih jauh Bupati berharap, kedepan PDAM harus menjadi perusahaan daerah yang lebih maju dan dapat mendistribusikan air sesuai kebutuhan masyarakat, tak kalah penting lagi pejabat PDAM harus cepat ambil tindakan dan solusi saat adanya gangguan air dibeberapa lokasi. "Pejabat PDAM harus peka dan sigap dalam mengambil langkah, agar air yang didistribusikan adalah air bersih, " pinta Bupati. (Miq Waeh).